Microsoft Resmi Mengenalkan Windows Phone 8.Microsoft pada waktu kemarin baru saja juga resmi mengumumkan jajaran tablet terbarunya,yang kini juga Microsoft setelah itu secara resmi juga memperkenalkan WindowsPhone 8 kapada publik.Windows Phone 8 akan segera hadir dengan dukungan untuk prosessor multi-core, dan berbagai resolsu layar (hingga 1280 x 768 piksel).
Windows Phone 8 menggunakan kernel yang sama dengan Windows 8 dan Windows RT.Windows Phone 8 menawarkan peningkatan tampilan, dan kini Live Tiles tersedia dalam tiga ukuran yang berbeda. Internet Explorer 10 tersedia didalam Windows Phone 8, yang menawarkan rendering engine yang sama dengan yang di versi PC, dan juga memiliki kinerja 4 kali lebih cepat dibandingkan dengan Windows 7.5. WP8 akan menggunakan Nokia Drive dan Nokia Maps. Dan kini pada OS mobile terbaru ini tersedia dukungan untuk melepaskan kartu microSD.OS ini akan resmi segera hadir dan akan meluncurkan perangkat Windows Phone 8 pada musim gugur 2012 ini, dan diantaranya ada Nokia, Samsung, HTC, dan Huawei.
Sayangnya,untuk perangkat yang menggunakan Windows Phone 7.5 tidak akan mendapatkan update Windows Phone 8, OS terbaru ini hanya ditujukan untuk perangkat yang benar-benar baru. Namun jangan khawatir karena Microsoft akan menyediakan update WP 7.8 untuk perangka-perangka ini dengan fitur-fitur yang hampir sama dengan WP8, namun tidak fitur tersedia.
0 Response to "Microsoft Resmi Mengenalkan Windows Phone 8"
Post a Comment