Ditahun yang baru Philips tak mau ketinggalan untuk menghadirkan perangkat baru yang akan mengis juga pasar dunia gadget.Perusahaan Philips yang merupakan sebuah produsen pembuat peralatan elektronik yang berasal dari Belanda kembali mencoba untuk menghadirkan sebuah ponsel android yang diberi nama Philips W8355 yang merupakan sebuah ponsel android dengan layar besar yaitu berukuran 5.3 inci dan didukung dengan fitur Dual SIM.
Spesifikasi yang ditawarkan dari ponsel Philips W8355 ini cukup bagus juga,antara lain adalah seperti yang telah disebutkan ponsel ini memiliki layar dengan ukuran 5.3 inci yang beresolusi 960 x 540 piksel dan fitur dual SIM seperti kebanyakan ponsel lokal yang sudah beredar saat ini, ditenagai dengan prosesor dual core yang memiliki kecepatan 1 Ghz dengan dukungan RAM sebesar 512 MB, tak ketinggalan dilengkapi dengan kamera beresolusi 5 MP ditambah lampu LED yang terdapat di belakang ponsel ini.
Selain itu juga ponsel Philips W8355 ini sudah mendukung jaringan 3G dan fitur Wi-Fi untuk konektivitas dan ponsel ini dijalankan dengan sistem operasi android 4.0.4 Ice Cream sandwich (ICS). Philips W8355 ini memiliki dimensi yakni 14,6 x 79 x 10,9 mm. Kemungkinan besar pihak Philips akan memasarkan ponsel ini di negara Cina untuk pertama kalinya dan selanjutnya ke beberapa negara lainnya secara global bila melihat sertifikasi Bluetooth SIG yang sudah ada untuk ponsel ini.
Beberapa pihak sumber yang menilai Philips W8355 merupakan pesaing Samsung Galaxy Grand i9082. Akan tetapi Galaxy Grand i9082 memiliki keunggulan karena memakai Android 4.1.2 Jelly Bean, prosesor 1.2GHz dual-core, RAM 1GB, dan kamera 8MP.Sayangnya Galaxy Grand i9802 hanya memakai layar 5 inci dengan resolusi 800 x 480 piksel.Yang jelas menurut informasinya ponsel ini akan masuk ke pasar gadget secara global dan semoga sampai di Indonesia tentunya.
0 Response to "Philips W8355 Ponsel DualSIM Android Baru DualCore dan Kamera 5 MP"
Post a Comment