Inilah Konsep Super Smartphone Masa Depan

    ArenaTekno - Seiring dengan berkembangnya Teknologi dan jaman semakin pesat ini telah banyak bermunculan berbagai perangkat canggih seperti smartphone alat komunikasi yang super cepat dan praktis.Namun dimasa yang akan datang telah ditemukan sebuah konsep,inovatif dan kreatif lainnya.Beberapa konsep ini bahkan bisa membuat orang percaya akan kebenarannya bahwa salah satu konsep smartphone tersebut bisa menjadi nyata. Tetapi semua konsep tersebut kembali ke para vendor untuk menentukan seperti apa nanti bentuknya. Berikut ini kita informasikan beberapa konsep super yang diciptakan dengan berbagai jenis inovasi dan kreatifitas yang tinggi.Inilah Konsep Super Smartphone Masa Depan.



  • Samsung Galaxy S6


     Vilim Pluzic menginginkan sebuah smartphone yang didesain lebih dekat dengan manusia dan tidak fokus pada sebuah spesifikasi yang canggih. Bahkan Vilim Pluzic sendiri turut serta memberikan spesifikasi yang cocok untuk konsep smartphone ini seperti layar berukuran 4.5 inci, OLED display, casing teknologi Hyperskin tidak adanya sebuah port atau lubang karena semua akan memakai wireless, dan memakai kamera 18MP.

  



  • Philips Fluid Flexible


     Dinard da Mata seorang desainer asal Brazil memberikan sebuah konsep pada smartphone Philips yang akan datang. Menggunakan layar OLED yang fleksible membuat smartphone ini bisa tergulung dan membentuk sebuah gelang pada tangan. Model ini mungkin akan menjadi sebuah icon yang unik apabila berhasil terealisasi.

  

  • iPhone 6


     Seorang user Deviantart yang menggunakan nick iNasko sepertinya merasa bosan dengan bentuk dan desain yang begitu-begitu saja. Untuk itu iNasko memberikan sebuah sentuhan iPad kedalam iPhone yang mempunyai bagian belakang metal seperti pada iPad generasi pertama. Dengan lengkungan yang khas iPad, iPhone 6 ini terlihat lebih berseni dan lebih cantik. iPhone 6 ini menggunakan layar sebesar 5 inci dan kamera belakang 8MP.



HTC One Ultra

    HTC One tidak lama lagi akan mengeluarkan HTC One Max, tetapi kali ini sebuah kreasi muncul dari Hasan Kaymak yang sepertinya akan memprediksi HTC One Ultra dengan sebuah konsepnya.  Dia memberikan sebuah konsep yang sepertinya masuk akal untuk diterapkan nantinya oleh HTC seperti bodi yang melengkung, processor 64 bit, layar 5.8 inci, Full HD serta diaplikasikan sebuah system Sense 6 yang membantu kalian untuk tidak perlu membuka sebuah aplikasi hanya untuk sekedar memeriksa.

   

Phonebloks

   Jika diatas adalah sebuah brand ternama, tidak untuk kali ini. Dave Hakkens mempunyai sebuah ide yang sangat brilian dan dituangkan kedalam konsep smartphone yang satu ini. Dengan sebuah konsep ponsel yang dapat diganti-ganti sendiri komponennya membuat kita berpikir seperti smartphone LEGO yang mampu untuk memasang atau melepas komponen seperti kamera, RAM, Chip, Battery, Memory Internal, sampai dengan speaker.



Untuk lebih jelas, kalian dapat menonton video teaser buatan Dave Hakkens yang menjelaskan tentang konsep briliannya tersebut.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Inilah Konsep Super Smartphone Masa Depan"

Post a Comment