Home · News · Android Murah · Harga · HP Tahan Air · Tablet · Tips· Software· Adv· Laptop

Nikon D750 Kamera DSLR 24 MP Full Frame Layar Tekuk

   ArenaTekno - Nikon kembali menghadirkan perangkat kamera DSLR baru bernama Nikon D750, inovasi baru mereka menghadirkan kamera berbasis DSLR Full Frame dengan WiFi dan Layar Tekuk. Nikon D750 mengusung sensor 24,3MP seperti D610 dan sistem autofokus 51-point dari D810. Bagi mereka yang tak menginginkan resolusi terlalu besar, Nikon D750 merupakan keseimbangan yang pas antara keduanya.




    Disisi fotografer Nikon D750 dengan basis kamera lensa 24,3 Mega pixel mampu menghasilkan kualitas gambar yang baik. Kamera ini pun diklaim mempunyai bodi yang kokoh namun tak begitu berat. Selain itu, kamera ini dilengkapi dengan sistem AF 51-titik. sistem fokus Advanced Multi-Cam 3500-FX II AF juga dikatakan bisa mengikuti hewan yang bergerak atau bahkan kegiatan olahraga.







   Kamera Nikon D750 DSLR dengan memiliki layar LCD-nya yang bisa dimiringkan itu berukuran 3,2 inci. Nikon juga menambahkan tombol perintah cepat yang berada di sebelah kiri, serta tak ketinggalan tombol "i" untuk akses ke pengaturan tertentu. Pada bagian dalam kamera ini ditanamkan sensor pengolahan Expeed 4 dan sensornya bisa menangkap gambar dalam berbagai kondisi pencahayaan. Rentang ISO 100 - 12.800 yang disediakan bisa diekspan ke ISO 50 - 51.200. Kemampuan ini memunkinkan D750 mampu melilhat di kondisi gelap dan fokus pada -3EV. Ini merupakan yang pertama di kamera DSLR Nikon.



   Kamera ini punya kemampuan menangkap gambar resolusi penuh hingga 6,5 frame per detik. Selain itu, Nikon D750 juga ditanamkan konektifitas WiFi untuk berbagi gambar secara nirkabel. Sementara baterai EN-EL15-nya dikatakan mampu bertahan lebih lama dibanding saudaranya.




    Bagi para videografer, Nikon D750 punya kemampuan seperti D810. D750 mampu merekam 1080- pada 60, 30, atau 24fps dengan kontrol aperture penuh meski sedang merekam. Fitur Power Aperture yang dipinjam dari D810 menjanjikan perpindahan transisi yang halus ketika pengguna tengah mengatur aperture. Layar LCD-nya juga turut membantu perekaman dengan menampilkan diagram zebra saat overexpose.




    Sejumlah fitur unggulan ini ditanamkan pada bodi yang terbilang ringan. Nikon D750 punya berat yang sama dengan angka pada namanya sendiri, yakni 750 gram. Konstruksi bodi ringannya ini dibuat dari campuran serat karbon dan magnesium. Nikon D750 akan dijual mulai 23 September dengan harga $2.299 (sekitar Rp 27 jutaan) untuk bodi only. Sementara Nikon D750 + lensa kit Nikon 24-120 f/4 akan tersedia bulan Oktober.