Nokia X2 Dual SIM Seharga Rp.1,7 Jt Di Indonesia
ArenaTekno - Nokia X2 Dual SIM kini telah hadir secara resmi di Indonesia melalui Nokia Store atau pun gerai mitra resmi Microsoft. Mereka membanderol Nokia X2 Dual SIM dengan harga Rp1.699.000. Ponsel ini merupakan generasi penerus ponsel Android pertama dari Microsoft yakni si Nokia X. Seperti yang telah di ketahui Nokia X2 Dual SIM memiliki desain yang trendi dengan cover belakang yang dapat diganti dan tersedia dalam berbagai pilihan warna seperti oranye cerah, hijau dan hitam, kuning cerah, putih dan abu-abu.
Spesifikasi Nokia X2 Dual SIM yang sesuai namanya, hadir dalam jaringan Dual SIM Gsm only serta menggunakan sistem operasi berbasis Android dengan tampilan antarmuka kotak-kotak yang mengingatkan akan tampilan antarmuka Windows Phone.
Ponsel Nokia X2 ditenagai dengan chipset Snapdragon 200 dengan dukungan prosesor dual core 1.2GHz dan RAM sebesar 1GB. Nokia X2 memiliki layar sentuh berukuran 4.3 inci dengan resolusi sebesar 480 x 800 piksel dan menghasilkan kerapatan piksel sebesar 217ppi. Nokia X2 dipersenjatai dengan dua kamera, satu kamera beresolusi 5 megapiksel dengan fitur autofocus dan LED flash. Microsoft juga melengkapi Nokia X2 dengan tombol back dan home untuk multitasking yang lebih baik. Sebelumnya Nokia X hanya memiliki tombol back saja. Nokia X2 dilengkapi juga dengan memori internal sebesar 4GB plus dukungan slot microSD up to 32GB, 3G, Wi-Fi, Bluetooth, GPS dan baterai berkapasitas 1.800mAh.