ArenaTekno - Dua ponsel baru di kategorikan sebagai perangkat Android murah dengan bandrol tidak jauh lebih dari dua jutaan . Xiaomi Redmi Note dibanderol dengan harga Rp1.999.000, sementara Asus Zenfone 5 termurah dibanderol dengan harga Rp1,9 jutaan garansi distributor sedangkan untuk garansi resmi dibanderol dengan harga di atas Rp2 juta.
Disisi speknya dimana xiaomi Redmi Note hadir dengan ukuran layar sentuh yang lebih besar dari Zenfone 5 dan keduanya sudah beresolusi HD. Redmi Note memiliki layar sentuh IPS LCD berukuran 5.5 inci dengan resolusi sebesar 1.280 x 720 piksel (267 ppi). Sementara Asus Zenfone 5 memiliki layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi sebesar 1.280 x 720 piksel (294 ppi) dan dilapis dengan Corning Gorilla Glass 3.
Kekuatan prosesor Xiaomi Redmi Note ditenagai dengan chipset MediaTek MT6592 dengan dukungan prosesor octa core 1.7GHz dan GPU Mali 450MP. Smartphone ini dilengkapi juga dengan RAM sebesar 1GB dan memori internal sebesar 8GB plus slot microSD up to 32GB. Sedangkan Zenfone 5 hadir dengan tiga pilihan: RAM 1GB dan Internal 8GB, RAM 2GB dan Internal 8GB, RAM 2GB dan Internal 16GB dan prosesor Intel Atom Z2560 (1.6 GHz).
Redmi Note dipersenjatai dengan kamera belakang 13 megapiksel dan kamera depan 5 megapiksel. Sementara Asus Zenfone 5 dipersenjatai dengan kamera belakang 8 megapiksel Pixelmaster dan kamera depan 2 megapiksel. Dan untuk daya Redmi Note dilengkapi dengan baterai berkapasitas 3.200mAh sementara Asus Zenfone 5 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 2.110mAh.